Cara Membuat Bootable Flashdisk Untuk Install Windows

Posting Komentar

SPACE IKLAN 1

Cara lengkap membuat bootable windows 11, windows 10, windows 8, dan windows 7 dengan flashdisk atau hardisk

Menginstall windows pada laptop/pc sekarang ini bukanlah hal yang sulit. Di internet, telah banyak bertebaran tutorial menginstall windows yang dapat menjadi pemandu bagi siapa saja yang ingin belajar cara install windows ke laptop/pc mereka.

Membuat Bootable Windows

Menginstall windows bisa dilakukan dengan menggunakan compact disk (CD) maupun dengan bootable flashdisk atau hardisk. Install windows dengan flashdisk biasanya dilakukan dengan menjadikan flashdisk/hardisk sebagai bootable windows.

Sobat Vibra Tekno, bagi kamu yang ingin belajar menginstall windows, pada artikel ini kami akan membagikan tutorial cara membuat bootable windows dengan menggunakan flashdisk/hardisk yang merupakan langkah paling penting dalam proses instalasi windows pada laptop/pc.

Berikut ini panduan lengkap cara membuat bootable windows dengan menggunakan flashdisk atau hardisk, simak artikel lengkapnya.

Cara Membuat Bootable Windows Dengan Flashdisk atau Hardisk

Untuk bahan bootable windows silahkan unduh di website resmi microsoft :

  • Windows USB/DVD Download Tool
  • File ISO Windows
  • Siapkan juga flashdisk atau hardisk kapasitas minimal 4gb.

Langkah-langkah membuat bootable flashdisk/hardisk dengan Windows USB/DVD Download Tool.

  • Format flashdisk atau hardisk (Jika terdapat file penting pada flashdisk/hardisk silahkan backup ke penyimpanan lainnya).
  • Install software Windows USB/DVD Download Tool.
  • Buka Windows USB/DVD Download Tool yang telah di install.
  • Pada tampilan awal, klik Brows dan cari file windows iso yang telah kamu unduh dari website microsoft, kemudian klik Open.
  • Selanjutnya klik Next, lalu klik Begincopying, dan tunggu prosesnya hingga selesai.
  • Jika berhasil, icon flashdisk akan berubah menjadi icon windows.
  • Flashdisk/hardisk siap digunakan untuk menginstall windows.

Sobat Vibra Tekno, demikian artikel tentang Cara membuat bootable untuk menginstall windows melalui flashdisk/hardisk, jika pada artikel ini masih terdapat kekurangan, silahkan tuliskan pertanyaan kamu di kolom komentar. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini.

Digital Caricature Service on Fiverr

SPACE IKLAN 3

Related Posts

Posting Komentar