
Relme c35 Yang Sepintas Mirip iPhone
Merupakan salah satu smartphone dengan kualitas terbaik untuk kategori HP satu jutaan hingga 2 jutaan. Realme c35 dikenal juga dengan iPhone KW (kawe), karena desain dan penempatan kamera yang sepintas mirip dengan iPhone.
Jadi jika kalian adalah pengguna smartphone yang mementingkan tampilan dalam memilih smartphone, maka Realme c35 ini tampaknya layak menjadi pertimbangan saat anda mencari HP dengan tampilan keren diharga 1-2 jutaan.
Selain itu, pada body belakang Realme c35 memiliki bahan yang mirip dengan kaca mengkilat yang jarang kita temui pada smartphone lainnya, Realme menyebut ini dengan Dynamic glowing design. Jika dilihat dari tampilannya saja Realme c35 ini tampak seperti HP 4 jutaan, dan pantas saja jika banyak yang beropini bahwa Realme c35 ini adalah smartphone terbaik pada seri c buatan Realme.
Realme c35 hadir dengan dua pilihan warna, yaitu glowing black dan glowing green. Untuk varian glowing black tampaknya cocok untuk pengguna pria dengan warna maskulin, sementara untuk varian glowing green terlihat lebih feminim.
Untuk spesifikasi lengkap smartphone yang satu ini, silahkan simak tabel spesifikasi Realme c35 berikut ini.
Spesifikasi Lengkap Realme c35
Realme c35 | Spesifikasi |
---|---|
Layar | LCD 6.6 inci Resolusi Full HD Plus (2.408 x 1.080 piksel) Kecerahan maksimum 600 nits Aspek rasio 20:9 Rasio layar hingga 90.7 persen. |
Bobot | 189 Gram |
Kamera Depan | 8 MP (f/2.0) |
Kamera Belakang | Kamera utama 50 MP (f/1.8) Kamera makro 2 MP (f/2.4) Kamera B&W (hitam putih) 2 MP (f/2.0) |
Slot SIM | 3 slot kartu (2 nano SIM + 1 microSD) |
Baterai | 5.000 mAh - Quick Charge 18W |
Konektor | USB Type-C Audio jack 3.5mm |
Varian Warna | Glowing Black dan Glowing Green |
Memori | 64GB dan 128GB |
RAM | 4GB |
Chipset | Unisoc Tiger T616 (12 nm) CPU: Octa-core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55) GPU: Mali-G57 MP1 |
OS | Android 11, Realme UI 2.0 |
Fingerprint | Fingerprint yang terintegrasi dengan tombol power |
Lainnya | Fitur tambah RAM hingga 7GB |
Harga Terbaru Realme c35
Berikut ini adalah harga terbaru Realme c35 yang kami rangkum dan kalkulasi (rata-rata) berdasarkan dari 5 marketplace terbesar di Indonesia, dari penawaran termurah.
4GB + 64GB | 4GB + 128GB |
---|---|
Rp. 2.099.000 | Rp. 2.399.000 |
Demikian artikel mengenai Harga terbaru dan Spesifikasi lengkap smartphone Realme c35, yang dinilai mirip smartphone iPhone, semoga artikel ini dapat membantu anda dalam memilih smartphone yang cocok dengan harga 1-2 jutaan. Terima kasih telah berkunjung ke blog ini.
Harga terbaru Hp/Smartphone Realme c35 serta Spesifikasi lengkap Realme c35.
BalasHapus